Gol 21 Detik Romelu Lukaku di Giuseppe Meazza

Romelu Lukaku membuat gol kilat saat Inter Milan menghajar Cagliari di Coppa Italia. Striker Belgia itu mencetak gol saat laga baru berjalan 21 detik.

Lukaku menjadi starter saat Inter menjamu Cagliari di Giuseppe Meazza, Rabu (15/1/2020) dini hari WIB, pada pertandingan babak 16 besar Coppa Italia. Penyerang 26 tahun itu langsung membuka skor di menit pertama.

Bola yang menuju kiper, bisa direbut Lukaku. Eks pemain Chelsea, Everton, dan Manchester United itu kemudian mampu berkelit dari kepungan dua pemain Cagliari, dan melepaskan sepakan kaki kiri. Bola pun masuk ke gawang tim tamu.

Laga baru berjalan 21 detik selepas kick off, Lukaku langsung membobol gawang Robin Olsen. Ia memanfaatkan kesalahan back pass gelandang Cagliari, Nahitan Nandez.

Gol itu berbuah rekor bagi Lukaku. Opta mencatat, gol 21 detik Lukaku menjadi pemain Serie A yang mampu membuat gol tercepat di seluruh kompetisi musim ini.

Tak cuma itu, gol Lukaku melecut Inter bermain apik. Anak asuh Antonio Conte pada akhirnya menang 4-1. Tiga gol lainnya dicetak Lukaku, yang membuat brace, serta masing-masing satu gol dari Borja Valero dan Andrea Ranocchia.
Inter pun maju ke perempatfinal Coppa Italia. Selanjutnya, Lukaku dkk tinggal menungu pemenang Fiorentina vs Atalanta, untuk dihadapi pada babak 8 besar yang digelar pada 29 Januari 2020.


Spread the love